Skip to main content
x
Pj Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi bersama Isteri, Ny. Dwi Ratnawati Gunadi menjahit langsung Duplikat Bendera Pusaka Merah Putih yang akan dikibarkan pada hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2024. Foto : Erin Andani

Pemkot Bengkulu Apresiasi Kegiatan Merajut Duplikat Bendera Pusaka Merah Putih

Siberzone.id - Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia, Pemritah Kota (Pemkot) Bengkulu mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Anggota DPD RI, H. Ahmad Kanedi, S.H., MH., yaitu Merajut Duplikat Bendera Pusaka Merah Putih di Persada Fatmawati Soekarno Bengkulu, Jumat (26/04/2024).

 

Pj Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi bersama Isteri, Ny. Dwi Ratnawati Gunadi menjahit langsung Duplikat Bendera Pusaka Merah Putih yang akan dikibarkan pada hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2024 nanti.

"Kegiatan ini adalah kegiatan yang positif digagas oleh anggota DPD kita yaitu Bang Ken, kegiatan ini mengingatkan kita pada sejarah tentunya pemerintah kota sangat mendukung, kegiatan ini juga mengajak kita untuk mengenang tokoh pahlawan dari Bengkulu, bagaimana ini selaras dengan ikon Kota Bengkulu yaitu kota merah putih," ucap Arif.

Arif berharap dengan kegiatan ini, masyarakat Bengkulu bisa meningkatkan kesatuan dan persatuan untuk menjaga NKRI, mengingat Ibu Fatmawati adalah perempuan yang menjahit bendera sebelum kemerdekaan Indonesia diproklamasikan.

"Mudah-mudahan dengan kegitan merajut merah putih ini,merupakab salah satu bagaimana kita meningkatkan kesatuan dan persatuan untuk jaga NKRI ini, dan semkga di 17 Agustus nanti bendera yang dikibarkan adalah bendera yang dijahit oleh rumah Fatmawati, karena sejarah pertama kali merah putih dikibarkan pada 17 Agustus dijahit oleh Putri Bengkulu yakni Ibu fatmawati," pungkas Arif.

Reporter : Erin Andani

Editor : Nur Leli